Kamis, 17 Maret 2022

Bermain Dan Belajar Dengan Mainan Siswa

Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh.

Dalam kesempatan kali ini saya akan membagikan pengalaman saya pribadi saat di sekolah berkaitan dengan kegiatan siswa di saat jam istirahat. semoga pengalaman ini dapat menjadi motivasi kita agar terus berkreatifitas mencari cara agar siswa dapat belajar dengan baik dan menyenangkan tanpa mengesampingkan kesenangan mereka dalam bermain.

Menurut Bapak/Ibu kegiatan apa yang di lakukan siswa pada gambar di bawah ini ???


Mereka sedang asyik bermain dengan gambar gambar berukuran kecil yang biasanya terdapat gambar dan angka di atasnya. Saya melihat mereka hanya memainkan menghitung jumlah gambar atau kartu dan mengumpulkan jadi satu dan menepuk dengan tangan tertelungkup, jika ada yang jatuh dari tumpukan kemudian di hitung jumlahnya. 

Saya pun berfikir mengapa tidak memanfaat gambar atau kartu permainan mereka sebagai media untuk belajar Operasi hitung baik itu penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian. akhirnya saya pun menggunakan gambar atau kartu permainan mereka sebagai media belajar yang menyenangkan.

Adapun teknis permainan ini adalah sebagai berikut tapi cara lain juga bisa di kembangkan sesuai kreatfitas masing-masing

  • Penjumlahan

Pada materi penjumlahan ini kita membagikan ke masing-masing siswa dua buah kartu, kemudian meminta mereka menjumlahkan angka yang terdapat dalam kartu tersebut. Jika berhasil maka kita bisa menambahkan kartu 1 atau 2 lagi utuk di hitung jumlah semuanya. Setelah itu kita juga bisa meminta mereka menukar kartu mereka dengan teman yang lain jika sudah tertukar maka kita bisa meminta mereka untuk menghitung jumlag angka seluruhnya kembali. Demikian seterusnya

  • Pengurangan

Pada materi penjumlahan ini kita membagikan ke masing-masing siswa dua buah kartu, kemudian meminta mereka mengurangkan angka yang terdapat dalam kartu tersebut dari angka terbesar di kurangi dengan angka terkecil. Jika berhasil maka kita bisa menambahkan kartu 1 atau 2 lagi utuk di hitung hasil pengurangan semuanya. Selain itu kita juga bisa meminta mereka menukar pengurangan dari angka terkecil di kurangkan dengan angka terbesar. Setelah itu kita juga bisa meminta mereka menukar kartu mereka dengan teman yang lain jika sudah tertukar maka kita bisa meminta mereka untuk menghitung hasil pengurangan baik pengurangan angka terbesar di kurangi angka terkecil atau sebaliknya. Demikian seterusnya

  • Perkalian

Pada materi Perkalian kita membagikan 1 kartu dulu kemudian meminta mereka mengalikan angka yang ada dalam kartu tersebut dengan angka 4 atau 5 atau angka lainnya. jika sudah berhasil kita bisa menambahkan 1 kartu lagi utuk mereka kalikan atau bisa juga mengalikan angka pada karu pertama dengan angka pada kartu kedua. kita juga dapat meminta mereka menukarkan kartu mereka dengan teman lainnya dan melakukan penghitungan kembali pada perkalian

  • Pembagian

Pada materi pembagian juga berlaku seperti pada penjumlahan, pengurangan dan perkalian. Pada pembagian kita bisa juga membagikan 1 kartu dan meminta merea membagi angka pada kartu tersebut dengan angka yang kita inginkan sebaiknya 1 angka saja..kemudian kita juga bisa membagikan 1 kartu tambahan dan meminta mereka menghitung jumlah angkanya dan membaginya dengan banyaknya kartu. kita juga bisa meminta mereka menukarkan kartu dengan teman yang lain dan melakukan kegiatan seperti sebelumnya

Dari kegiatan tersebut ternyata membuat mereka semangat dan senang belajar matematika. jadi dengan memperhatikan kesenangan mereka, kita dapat mengolah nya menjadi media pembelajaran yang menyenangkan

Demikian sedikit pengalaman kegiatan pembelajaran di kelas. Semoga dapat menjadi inspirasi buat guru-guru hebat dimanapun berada. 

Foto kegiatan mereka belajar

Ini adalah salah satu cuplikan video tentang kegiatan di atas

2 komentar:

Postingan Unggulan

BANGUN RUANG

 Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh Selamat berjumpa kembali di blog saya "Saleh Guru". Semoga pengunjung blog ini se...